Nggak banyak yang menyangkal klo masa putih abu-abu tu sangat berkesan di hati. Mungkin bagi sebagian orang menganggapnya sesuatu yang biasa saja, tapi sebagian orang juga mengatakan klo masa putih abu-abu tu nggak bakal terlupakan, seperti juga aku.
Aku adalah gadis remaja yang insyaAllah akan meninggalkan putih abu-abu, awalnya bagiku biasa saja, toh soalnya aku dan kawan2 masi bisa bertemu.
Tapi setelah masa libur datang, ak merasa hal yang berbeda, aku ngerasa hal yang hilang. Yah walau ak bukan termaksuk anak yang suka bikin suasana heboh, tapi aku tetep merasakan sesuatu yang berbeda. Sudah tak ada lagi hiruk pikuk kelas yang tak bisa di atur, sudah tak ada lagi para alien(sebuatan) baik hati yang membuat risih tapi bikin ketawa, sudah tak ada lagi senandung2 lagu dan gitar yang bergetar, sudah tak ada lagi tawa-tangis-cemberut dan segala macam yang terjadi ketika masa putih abu-abu.
Walaupun tak semua masa putih abu-abu itu menyenangkan, seperti halnya urusan yang tidak bisa di pisahkan dari putih abu-abu yaitu CINTA…
Ayo siapa seh anak remaja zaman sekarang yang nggak kenal sama cinta …?? Mungkin bisa di hitung jari kali ya… tapi dengan begitu pula pasti semua para remaja pernah mengalami senang sedihnya saat mereka jatuh cinta….
Selain cinta hal yang paling indah yang terjadi pada masa putih abu-abu tu, saat kita menemukan siapakah yang benar2 bisa kita panggil sahabat, mungkin tak banyak orang yang mengerti arti sahabat. Tapi setiap orang juga pasti bisa merasakan dengan hati kecil mereka, siapakah sahabat saya…??
Terakhir yang paling berkesan tu pas masa2 dalam kelas, apa lagi semua cerita senang dan sedih bersama para guru yang telah member kita ilmu selama putih abu-abu, guru yang tak pernah lelah mengajar, dan selalu sabar menghadapi siswanya. Kadang ada guru yang ngeselin, tapi coba ingat2 semua yang di lakukan guru itu semuanya demi kebaikan kita nntk (tak beda dengan orang tua kita di rumah). I love u untuk seluruh guru, jasamu akan ku kenang di hatiku…. :DD
Dan banyak hal lainya yang bisa kita kenang ketika Putih abu-abu… ^_^
Ayo kawan, jangan pernah lupakan Putih Abu-abu, karna masa itu tlah member arti dalam hidupmu..